LUAR BIASA. Mungkin memang kata tersebut pantas untuk didapatkan guru dan karyawan ini. Disaat yang lain sedang berada di rumah bersama keluarga, atau sedang menjalankan tugasnya di tempat lain, guru dan karyawan ini masih berada di lingkungan kerja yang mereka cintai. Hari ini, Jum'at 11 Februari 2011, Kepala Sekolah, Bp Suwarjo, S.Pd. mempunyai satu agenda bareng dengan LBB PUSPADANTA untuk shooting wawancara di studio Puspadanta. Sambil mengatur jadwal pada hari ini, terbesit ide dari semua yang ada pada saat itu. Wawancara diagendakan pada pukul 14.00 WIB, sedang saat itu waktu menunjukkan pukul 13.00 WIB. Daripada menunggu lama di sekolah atau di Puspadanta, maka mereka beranjak ke PASTY untuk survey tentang tanaman perindang serta rumput yang akan ditanama di lapangan sekolah yang sedang dalam proses pembangunan.
Setelah terjadi kesepakatan, maka merekapun berangkat. Survey dan tawar - menawar harga yang sengit pun dilakukan, hingga tak terasa waktu sudah menunjukkan pukul 14.00. Bergegaslah mereka ke LBB Puspadanta.
Begitu sampai, maka basa-basi ringan dilakukan sambil menunggu persiapan dari LBB Puspadanta. Dan setelah semua persiapan selesai, maka wawancara pun dimulai. Wawancara ini dimaksudkan sebagai sarana publikasi tentang Competition Day SD Muhammadiyah Wirobrajan 3 Yogyakarta yang dilaksanakan dalam rangka LUSTRUM SD Muhammadiyah Wirobrajan 3 Yogyakarta yang ke VIII.
Berbagai macam lomba yang akan dilaksanakan pada hari Ahad tanggal 06 Maret 2011 diantaranya adalah Lomba Melukis dan mewarnai, Lomba Bhs. Inggris, Lomba Senam untuk TK, serta berbagai macam perlombaan keagamaan. Pendaftaran lomba akan dibuka setelah publikasi selesai.
Wawancara diselesaikan pada sekitar pukul 14.30 menit. Kemudian Tim segera beranjak pulang ke rumah masing - masing.

Wibraga

Adalah sekolah sehat nasional yang berbudaya lingkungan dan berbudaya lingkungan. Berada di Jalan Gatutkaca 19a Wirobrajan Yogyakarta 55252. WEB site : www.sdmuhwirobrajan3.sch.id

Kirim komentar:

0 comments:

Silahkan berikan komentar dengan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, tanpa menggunakan kata-kata kotor, jorok dan yang dapat menyinggung perasaan orang lain. Jika ada saran dan masukan yang dikhususkan kepada seseorang mohon dikirim melalui email sdmuhwibraga@gmail.com. Terima kasih atas komentar yang diberikan.